Kenapa Rem Depan Cakram Bisa Blong


Rem blong, ketika ditekan rem tuasnya enteng sampai mentok dan motor laju laju dan laju, jangan lagi deh .. soalnya nyrundul depannya, dan ujungnya ... maaf pak rem-nya blong, ya kalau orangnya baikan kalau nggak .., kalau motor depannya rusak, kalau sampai terjatuh, kalau terjadi korban dan luka, nyungsep ... hmmm

Tapi rem blong sering juga terjadi, tetapi sebenarnya kenapa bisa terjadi rem blong, bagaimana mengatasinya, berikut adalah informasi yang berhasil dikumpulkan yang semoga bisa menjadikan bahan renungan bersama.

Kenapa bisa terjadi rem blong ?
Seal master rem rusak alias bosok
kampas rem habis, sehingga minyak rem turun ke kaliper
minyak rem habis
rem masuk angin

Bagaimana mengatasinya ?
Cara yang termudah tentunya cukup bawa ke bengkel dan beres, eit .. tapi kalau kita ada waktu apa salahnya mencoba bongkar sendiri sekalian belajar siapa tau ilmunya bisa dipakai dikemudian hari.

Ok Lur, bongkar sendiri aja, kalau nanti nggak bisa balikin tinggal dibawa kebengkel ...
-buka tempat minyak rem, cek apakah masih ada minyaknya
-jika kosong, tambahkan minyak rem secukupnya
-pompa / kocok dengan tuas rem , biasanya kalau masuk angin nanti ada gelembung - gelembung  yang keluar, biarkan sampai gelembungya habis.
-pompa terus, nanti jika gelembung sudah habis maka rem akan mulai mengeras kembali tidak ngeblong, dan buka sedikit di pembuangan minyak rem di kaliper agar minyak bisa turun yang atas terus dipompa. Buka sedikit pembuangan minyaknya atas pompa dan tutup dikencangkan jika rem sudah mulai mengeras / tidak blong.
-tambahkan minyak rem jangan sampai penuh mungkin separo saja.

Bagaimana jika yang rusak seal masternya?
-Buka baut tuas rem
-Lepaskan seal luar
-Lepaskan ring pengunci dengan menggunakan tang lancip atau apapun yang bisa menarik ring penguncinya.
-Keluarkan master rem perlahan - lahan dengan cara mencongkel sedikit demi sedikit dengan tang lancip atau apapun yang bisa buat mencongkel.
-Jika sudah berhasil keluar, maka langkah selanjutnya seperti diatas.


Tips membeli minyak rem :
Beli minyak rem yang Dot 4 yang bermerek saja, karena jika kualitas minyak rem jelek maka lama kelamaan minyak rem akan berubah mengeras dan lembek kyk bubur gtu.

Tips berjibaku dengan minyak rem, siapkan lap basahi dengan air, karena minyak rem sangat keras terhadap cat motor, dibawah rem yang sedang kita oprek, tarus lap basar tersebut, jika ada minyak rem yang tumpah maka akan mengenai lap tersebut, dan cat motorpun selamat Lur ...

DIYWYOR

Comments